Selasa, 31 Januari 2012

Dengan Hemat Kertas, Kamu adalah Pahlawan Lingkungan



“Cepat keluarkan selembar kertas sekarang juga !!”, kalimat ini tentu tidak asing bagi pelajar seperti kita. Dimana-mana, sekolah apapun bentuknya pasti membutuhkan kertas sebagai media belajar. Nah, coba dech kamu cek ke laci bangku kelasmu, pasti ada saja kertas yang tertinggal, baik dalam bentuk lembaran, sobekan atau bahkan serpihan. Bukankah itu termasuk sampah ? Oh guys, come on, don’t make a rubbish !! Sekarang coba perhatikan bagaimana kalian ikut serta untuk membunuh lingkungan secara perlahan.

1 ton kertas = 400 rim = 200.000 lembar
Untuk memproduksi 1 ton kertas, dibutuhkan 3 ton kayu dan 98 ton bahan baku lainnya.
Setiap jam, dunia kehilangan 1.732,5 hektar hutan karena ditebang untuk dijadikan bahan baku kertas.
Untuk memproduksi 3 lembar kertas dibutuhkan 1 liter air. Selama proses produksi pun, kertas menghasilkan berbagai macam limbah.
Diantaranya :
- Dalam memproduksi 1 ton kertas, dihasilkan gas karbondioksida sebanyak kurang lebih 2,6 ton. Jumlah ini setara dengan gas buang yang dihasilkan sebuah mobil selama 6 bulan.
- Dalam memproduksi 1 ton kertas, dihasilkan kurang lebih 72.200 liter limbah cair dan 1 ton limbah padat.
- Setelah kertas dibuang, kertas ini akan terurai. Proses terurainya kertas menghasilkan gas metana. Dan gas metana juga merupakan penyebab pemanasan global. Malahan gas metana ini 20 kali lebih berbahaya dibanding gas karbondioksida, dalam hal menyebabkan naiknya suhu global.

Nah, sekarang kalian renungkan aja dech, coba bayangkan bagaimana rusaknya bumi ini. Jadilah pelajar yang berprestasi dan menjadi pahlawan lingkunagn jika kamu merusak lingkungan saat ini, maka anak cucumu nanti akan mengenangmu sebagai pahlawan perusak lingkungan !!


Sumber:
Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup (BPLHD) Jawa Barat dengan beberapa perubahan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar